KEGIATAN PENGHIJAUAN HUTAN DAN LAHAN

Kamis, 12 Desember 2019 Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bima melaksanakan kegiatan penghijauan di Doro Bedi Kelurahan Manggemaci yang bertemakan "Dengan Kegiatan Penghijauan Hutan dan Lahan, Kita Tingkatkan Budaya Sadar Bencana"

Dalam kegiatan ini BPBD melibatkan anggota TSBK, Forum PRB, serta bekerja sama dengan OPD terkait, diantaranya Bappeda Litbang, DLH, Dinas Pertanian, Dinas Ketahanan Pangan, dan Dinas Perikanan danKelautan Kota Bima.

Pelaksanaan kegiatan ini diharapkan dapat mencegah dan meminimalisir terjadinya bencana banjir dan tanah longsor, Kegiatan serupa akan dilaksanakan lagi pada Kamis mendatang 19 Desember 2019 yang bertempat di Doro Rite Kelurahan Rite Kota Bima.